pergantian
Seperti tahun-tahun sebelumnya, bulan April adalah awal dari `kehidupan baru` Persatuan Pelajar Indonesia di Kagoshima.Rapat PPIK, minggu 22 April 2007, diawali dengan acara serah terima jabatan antara ketua PPIK periode 2006-2007 kepada ketua baru periode 2007-2008.
Penandatangan surat sertijab dilakukan oleh ketiga pihak, dari KPU diwakili oleh sesepuh PPIK saat ini -Pak Ahmadi-, ketua PPIK 2006-2007 yang lengser -Syaukani-, dan terakhir , ketua terpilih PPIK 2007-2008 -Pak Sarpono. Ke-sah-an sertijab diakhiri dengan penyerahan surat sertijab dari mantan ketua kepada ketua baru kita disaksikan oleh (hampir) seluruh anggota PPIK.
Kita tentunya berharap, PPIK di-nakhoda-i Pak Sarpono akan semakin KOMPAK. Tali KEKELUARGAAN dan KEBERSAMAAN di antara kita akan semakin erat terjalin. Akan tetapi, tanpa adanya DUKUNGAN dan PERAN AKTIF dari kita semua selaku pemilik PPIK ini, mustahil harapan itu akan terealisasikan.
Jadi....ayo sama-sama kita bangun PPIK ini!
wajah2 dedengkot PPIK
foto kiri (dr kiri ke kanan) neng Ruli - jang Ian - neng Ipur - sesepuh PPIK Pak Ahmadi
foto kanan (dr kiri ke kanan) neng Lia - Tante Dessy
foto kiri (dr kiri ke kanan) neng Ruli - jang Ian - neng Ipur - sesepuh PPIK Pak Ahmadi
foto kanan (dr kiri ke kanan) neng Lia - Tante Dessy
ket. foto2 yang paling atas:
foto kiri, ketua baru saat menandatangani slip gaji..eh surat sertijab denk !
foto kanan, salam-salaman antara bos lama dengan bos baru.
3 Comments:
Selamat buat pengurus PPI Kagoshima yang baru, khususnya Mas Sarpono dan juga buat rekan-rekan PPI Kagoshima lainnya yang sudah sukses mengadakan pemilihan ketua yang baru. Semoga pengurus yang baru bisa menjalankan amanah kepengurusan dengan baik. Sukses selalu!!!
Terimakasih dan sukses selalu juga untuk Pak Deddy.
Ass. ww
Bung Sarpono ....
Gimana kabarnya ....mau lanjut S3 gak? Saya doakan semoga bisa terus ke S3, gak usah pulang dulu ... kalau udah pulang balik ke Jepangnya bisa lama lagi ... Selamat yah telah berhasil menambah anak di Jepang ...
Lagi kedinginan ya .... bisa tuh untuk nambah satu lagi ...
Sekali lagi selamat atas kelahiran buah hatinya.
Wass.
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home